Sabtu, 11 Juni 2011
pemerkosaan di australia
Demikian hasil survei yang dirilis hari ini seperti dilansir kantor berita AFP, Jumat (10/6/2011). Temuan ini didapat dalam polling National Union of Students yang melibatkan lebih dari 1.500 wanita yang sedang studi di universitas.
Dari polling itu diketahui bahwa 17 persen responden pernah diperkosa dan 12 persen telah mengalami percobaan pemerkosaan. Kejadian itu tidak mesti terjadi saat mereka menjadi mahasiswi, banyak yang mengalaminya sebelum masuk universitas.
Pejabat National Union of Students, Courtney Sloane mengatakan, survei online tersebut memperlihatkan bahwa kekerasan terhadap wanita sangat tinggi.
"Para wanita di universitas cenderung berasal dari kelompok sosial kelas menengah dan kelas atas dan survei itu menunjukkan mereka telah mengalami penyerangan seks, pelecehan dan perilaku obsesif pada level tinggi," ujar Sloane kepada harian Australia, Sydney Morning Herald.
Dalam studi itu ditemukan bahwa 67 persen responden telah mengalami pengalaman seksual yang tidak diinginkan, dengan 31 persen di antaranya mengatakan mereka telah berhubungan seks saat mereka tidak bisa untuk menyetujuinya. Dan dalam banyak kasus kekerasan seks, sebanyak 56 persen pelakunya adalah teman atau kenalan.
Sebelumnya dalam survei keselamatan pribadi yang dilakukan Biro Statistik Australia pada tahun 2005, menunjukkan bahwa 19 persen wanita telah mengalami kekerasan seks sejak usia 15 tahun.
0 komentar:
Posting Komentar